Dianggap Porno, Foto Wanita Tanpa Payudara Dihapus Facebook



Dianggap Porno, Foto Wanita Tanpa Payudara Dihapus Facebook [ www.BlogApaAja.com ]

Meskipun telah sukses berjuang melawan kanker,keberanian wanita ini dianggap kurang pantas oleh Facebook. Terbuktisetelah memasang foto dirinya yang tak lagi memiliki payudara, fototersebut langsung dihapus karena dianggap mengandung unsur pornografi.

Joanne Jackson

, 40 tahun membuat foto dirinya untuk merayakankesuksesannya berjuang melawan kanker. Namun tak lama setelah ia meng-uploadfoto dirinya yang memperlihatkan sebelah dadanya dengan bekas sayatan, fototersebut langsung lenyap.

Merasa kaget, Joanne juga diperingatkanoleh Facebook bahwa foto yang dianggap porno tersebut juga akan membuatakunnya dihapus. Hal ini membuat dirinya bingung, karena ia merasa bukan itutujuannya memasang foto di jejaring sosial itu, namun sebagai bukti perjuanganhidup yang bisa menjadi inspirasi penderita kanker lainnya.

"Aku melawan kanker payudara,melakukan operasi mastektomi dan memutuskan hal ini tidak membuatku berhentiuntuk memperjuangkan hidup. Hal itu tidak akan menjelaskan siapa aku ataumembuatku terlihat tidak menarik sebagai seorang wanita," ujarnyakepada Dailymail.

Ia juga mengungkapkan bahwa dengan foto ini,ia ingin penderita kanker payudara tahu bahwa setelah divonis kanker,masih ada harapan hidup dan operasi mastektomi mungkin adalah jawabannya. Iapunbangga dengan foto yang dibuatnya bersama fotografer profesional, Paul Hodgson.

Pihak dari Facebook yang menerimabanyak kritik dari kejadian ini menanggapinya dengan penjelasan bahwa beberapafoto memang dikategorikan porno serta menyalahi syarat dan kondisi. Facebooktidak keberatan dengan operasi mastektomi namun beberapa foto dianggapmenyalahi aturan.


Follow On Twitter